• 29 March 2024

Kulon Progo Percepat Tanam Padi

uploads/news/2019/12/kulon-progo-percepat-tanam-715383bc2942f31.jpeg

Masa tanam kali ini mengalami sedikit kemunduran dari jadwal November, dikarenakan ketersediaan air irigasi yang belum merata.

KULON PROGO - Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, melakukan gerakan percepatan tanam padi seluas 28 hektare di Bulak Banguncipto, Kecamatan Sentolo. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo, Aris Nugraha mengatakan, lahan pertanian di Banguncipto yang merupakan daerah irigasi teknis dari Daerah Irigasi Kalibawang Sistem golongan II, sehingga pada Desember ini dilakukan percepatan tanam padi.

“Harapan kami, lahan pertanian di Daerah Irigasi Kalibawang Sistem golongan II semua bisa tanam dengan luasan 4.150 hektare. Di Bulak Banguncipto sendiri ada 28 hektare,” kata Aris.

Baca juga: Kulon Progo Kembangkan Agrowisata Pesisir

Dirinya menyebut, luas tanam 4.150 hektare ini meliput Kecamatan Nanggulan, Temon, sebagian Wates, sebagian Sentolo. Saat ini, petani akan segera melakukan pengolahan tanah. Aris berharap akan panen pada Maret 2020. Aris mengatakan, pihaknya melakukan pengaturan air, mengingat beberapa waktu lalu musim tanam golongan I mengalami kemunduran.

“Kalau golongan II ini bisa tanam tepat waktu, maka selama 2019 luas tanam di Kulon Progo bisa mencapai 19.500 haktare. Yang sudah ada air, kami upayakan percepatan tanam padi. Penanam padi dilakukan secara bergilir. Kami menerapkan manajemen pembagian air secara ketat,” ujarnya.

Baca juga: Petani Lahan Pantai Panen Cabai

Ketua Kelompok Tani Makaryo Banguncipto, Samidi mengatakan, luas lahan pertanian di Bulak Banguncipto seluas 28 hektare. Masa tanam kali ini mengalami sedikit kemunduran dari jadwal November, dikarenakan ketersediaan air irigasi yang belum merata.

“Lahan pertanian di Bulak Banguncipto belum semua bisa tanam, karena air irigasi tidak mengalir tepat waktu dam debit sangat kecil,” pungkasnya.

Baca juga: Padi Inpari Zinc Cegah Stunting

Related News