• 27 April 2024

Tips Membuat 3D Background Aquarium

"3D background sendiri merupakan salah satu penunjang dari keindahan suatu aquarium dan kenyamanan ikan didalamnya"

JAKARTA - Pemberlakuan Pembatan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kini diperpanjang hingga 25 Juli 2021. Membuat masyarakat tetap melakukan aktivitas seperti sekolah, bekerja, dari rumah saja. Namun, walaupun tidak bisa beraktifitas diluar rumah tidak membuat kita hanya berdiam saja, banyak hal yang bisa kita lakukan seperti menanam, bermain bersama keluarga, memasak, atau menghias aquarium.

Seperti salah satu pecinta dunia air ini, Alfin Adam memiliki hobi yang kini sedang popular, yaitu Aquarium ikan hias. Untuk menghilangkan stres di tengah pandemi Covid-19 berbagai cara bisa ia lakukan salah satunya dengan menghias aquarium yang dimilikinya.

Baca juga: Obat Herbal Untuk Kesehatan Ikan

Aquarium milik alfin diisi dengan ikan mas koki ditambah dengan hiasan 3D background pada aquariumnya yang ia buat sendiri. Ia mengisi waktu PPKM dengan membuat 3D background untuk aquariumnya. Dengan bahan yang mudah dicari dan cara pembuatannya yang cukup gampang serta tidak membutuhkan waktu yang lama.

3D background sendiri merupakan salah satu penunjang dari keindahan suatu aquarium dan kenyamanan ikan didalamnya. Ia memilih untuk membuat 3D background sendiri. “Gampang bahan dasarnya sterofoam ngikutin panjang aquarium, terus buat potongan sterofoam ngikutin batu alam acak, habis itu disemen campur cat agar warnanya kehitaman biar keliatan lebih solid dan natural, semennya dibuat tebel buat nahan berat. Finishingnya dispray pake cat tipis-tipis, jemur kurang lebih satu minggu.” Ujarnya kepada Jagadtani.id baru-baru ini.

Baca juga: Aquascape, Hiburan Saat Isoman

Pembuatan 3D background bisa diaplikasikan ke aquascape, biotope, dan paludarium. Pembuatannya pun tidak memerlukan biaya yang banyak, dan bahan-bahan yang diperlukan mudah sekali untuk ditemukan. Untuk membuat background juga ada dua macam, yang pertama menggunakan resin yang kedua menggunakan sterofoam. Namun jika menggunakan resin pembuatannya cukup memakan waktu.

Pada bagian background pun bisa ditambah dengan tanaman laut, untuk mempercantik background dan terlihat seperti natural pound. Posisi nya pun bebas sekreatif mungkin, menyesuaikan dengan konsep yang ingin dibuat.

Untuk membuat 3D background dengan hasil yang maksimal sahabat tani bisa memperbanyak refensi, konsep seperti apa, pembuatan dengan cara apa, dan ingin ditambah dengan tanaman atau tidak. Dan tidak lupa dengan ikan hias.

Baca juga: Darurat Oksigen, Petani Ikan Mengalah

 

Related News