• 29 March 2024

Menanam Srikaya dengan Teknik Tabulampot

uploads/news/2020/02/menanam-srikaya-dengan-teknik-22511ac5920272c.jpeg

Buah srikaya memiliki banyak manfaat seperti mencegah penyakit jantung, menurunkan kolesterol, hingga bagus untuk ibu hamil. Karena itu, tidak salah jika Sahabat Tani bisa menanamnya di rumah.

BOGOR - Buah yang memiliki warna hijau kekuningan ketika matang ini memang memiliki banyak sebutan di berbagai daerah di Indonesia. Selain itu, buah ini juga memiliki berbagai nama seperti surikaya, serkaya, delima bintang, sarkaja, serakaja, atau pun garaso dan masih banyak lagi nama yang digunakan. Dengan nama latin, Annona squamosa, sejak dahulu srikaya telah di tanam oleh masyarakat, karena banyaknya manfaatnya.

Salah satunya yaitu mencegah terjadinya penimbunan hemosisten yang bisa berakibat terjadinya penyakit jantung. Hal tersebut dapat terjadi karena adanya vitamin B6. Dengan adanya kandungan vitamin B dan C, srikaya mampu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Tidak hanya berhenti di situ, buah srikaya juga banyak memiliki serat yang bisa melancarkan saluran pencernaan.

Baca juga: Cara Atasi Penyakit Tanaman Pala

Tidak kalah penting, srikaya juga mampu memperlambat laju penyerapan gula dalam darah. Sehingga, dengan mengkonsumsi buah srikaya akan mampu mencegah seseorang menjadi penderita diabetes. Bagi ibu yang sedang mengandung, buah srikaya juga memberikan manfaat penting bagi sang janin. Pasalnya, kandungan asam folat mampu mendukung pertumbuhan otak janin menjadi lebih maksimal.

Manfaat yang begitu banyak bisa Sahabat Tani dapatkan setiap hari jika menanam buah srikaya ini di rumah sendiri. Teknik menanamnya pun beragam, salah satunya teknik tabulampot atau tanam buah di dalam pot. Teknik ini bisa dilakukan sendiri di pekarangan rumah maupun halaman bebas. Pamilin, salah satu pegawai di Botani Mart Institut Pertanian Bogor (IPB) memberi tips cara menanam srikaya dengan cara tabulampot.

“Pertama, Masukkan media tanam pada pot tapi sisakan ruang di atasnya kurang lebih 10 sentimeter. Terus masukan bibit ke dalam media tanamnya. Nah, biar buah srikaya-nya bisa tumbuh jadi bagus atau biar maksimal bisa tambahkan pupuk majemuk MPK ke media tanamnya ditaburkan sebanyak 15 gram. Terus siram media tanam pakai air secukupnya, terus disiram setiap hari,” jelasnya saat ditemui JagadTani.id belum lama ini.

Baca juga: Kilauan Jambu Kristal Tanpa Biji

Proses pembibitan pada tanaman srikaya, lanjutnya, memerlukan waktu selama satu sampai dua bulan kemudian baru bisa tumbuh setinggi 20 sentimeter.

“Kalau sampai berbuah memang agak lama bisa sampai setahun. Tapi, kalau musim hujan seperti ini biasanya cepat, karena tergantung cuaca juga sih biasanya, ya harus sabar,” katanya.

Selain itu, cara perawatan yang juga perlu diperhatikan yaitu dengan memberikan pupuk sesuai dosis atau usia tanaman. Selain itu, jarak penyemprotan pupuk juga perlu diperhatikan. Di mana hal tersebut dapat mempengaruhi kesuburan buah srikaya nantinya. Tidak kalah penting yaitu pemberian air yang cukup, apalagi ketika musim kemarau datang.

Related News