• 28 March 2024

Tips Merawat Kura-Kura Brazil Bagi Pemula

uploads/news/2021/11/tips-merawat-kura-kura-brazil-76099446415567d.JPG

Uniknya, kura-kura jenis ini bisa berumur sangat panjang dibanding hewan lainnya, yaitu mencapai usia 20–40 tahun.

Kura-kura Brazil dengan nama latin Trachemys scripta elegans ini menjadi salah satu hewan terfavorit untuk dipelihara. Jika dilihat dengan seksama, kura-kura Brazil memiliki tubuh berwarna hijau tua, disertai dengan garis-garis berwarna kuning dan semburat warna merah tepat di belakang matanya sehingga ia sering disebut sebagai kura-kura Red Ear Slider (RES).

“Kura-kura jenis brazil ini, pada dasarnya dia itu hewan jenis predator. Nantinya kalau sudah agak dewasa, dia bisa saja menggigit,” tutur Rere, pengelola reptil di Java Aquatic kepada Jagad Tani saat ditemui di jalan Ciledug Raya No. 1, RT.5 RW.2, Cipulir, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Baca juga: Res Albino, Kecil-Kecil Harganya Selangit

Kura-kura Brazil memiliki daya tahan tubuh yang sangat kuat, sehingga ia dengan mudah bertahan dan beradaptasi di lingkungan baru.

Uniknya, kura-kura jenis ini bisa berumur sangat panjang dibanding hewan lainnya, yaitu mencapai usia 20–40 tahun, loh. Hewan ini juga mampu menghasilkan telur sebanyak 20–45 butir dalam satu kali perkembangbiakan.

Kura-kura merupakan hewan semi-akuatik yaitu bisa tinggal di air dan juga darat. Jadi, perawatan kura-kura membutuhkan kondisi yang mampu membuat kura-kura merasa nyaman dan aman, baik di dalam air maupun di darat.

Baca juga: Java Aquatic, Pusat Aquascape Terlengkap

Bagi pemula yang ingin memeliharanya, berikut sejumlah tips dari Rere mengenai cara merawat kura-kura Brazil. Pertama, Sahabat Tani perlu memperhatikan jenis makanan yang cocok dan tidak cocok untuk dikonsumsi oleh kura-kura brazil.

“Untuk perawatannya, kalau kura-kura brazil masih kecil seperti ini bisa dikasih makanan pelet ukuran kecil. Nanti bila sudah agak besaran, tetap dikasih pelet juga, cuma beda ukuran. Makannya sehari dua kali,” ucap Rere.

Selain pelet, Sahabat Tani bisa berikan makanan lain seperti sayuran, buah-buahan, daging dan ikan, dan juga serangga. Sebaiknya berikan dalam ukuran yang kecil apalagi jika kura-kura yang Sahabat Tani pelihara masih berumur anakan karena bila berlebihan kura-kura akan buang air besar terlalu sering. Lalu, hindari memberikan makanan seperti ikan beku untuk menghindari risiko terkena penyakit dari bakteri ikan tersebut.

Baca juga: Kisah Penyu Raksasa di Raja Ampat

Tips selanjutnya, Sahabat Tani perlu mempersiapkan tempat tinggalnya. Ukurannya yang mini membuat Sahabat Tani tidak perlu repot menyiapkan tempat yang besar. Sahabat Tani bisa pelihara pada sebuah akuarium berukuran sedang dan mengisinya dengan air yang cukup agar ia bisa berenang.

Selain itu, jangan lupa perhatikan suhu dan pencahayaan dalam akuarium. Suhu ruangan yang ideal untuk kura-kura Brazil adalah 25,5–26,5 derajat celsius. Untuk pencahayaan, kata Rere, jika Sahabat Tani memasang lampu pada akuarium, jangan nyalakan lampu terlalu lama karena suhu kandang bisa menjadi tidak ideal.

“Air didalam akuarium harus selalu dijaga. Jangan lupa ganti air secara rutin agar tidak menimbulkan penyakit. Mereka jenis kura-kura lokal. Kalau di kami harga kura-kura brazil yang masih anakan umur 3 bulan di jual dengan harga Rp 40 ribu,” tutupnya.

Baca juga: Viral, Kura-Kura Emas dari India

Related News