• 26 April 2024

Misi Sumsel Menjadi Sentra Ikan

uploads/news/2019/11/misi-sumsel-menjadi-sentra-874535ed96aee15.jpg

Sumatera Selatan yang menjadi rujukan nasional untuk budidaya perikanan umum bertekad menjadi sentra ikan terbesar di Indonesia.

PALEMBANG - Provinsi Sumatera Selatan telah menjadi rujukan nasional bahkan internasional untuk budidaya perikanan umum. Hal itu terkait komitmen sepuluh negara untuk pembangunan perikanan umum, salah satunya di Indonesia.

"Tugas Balai Riset Perikanan menjalankan mandat mengelola perairan umum. Diantaranya, bagaimana mengetahui estimasi potensi perikanan umum, contohnya suaka perikanan untuk pengelolaan perikanan umum," jelas Kepala Balai Riset Perikanan Perairan Umum dan Penyuluhan Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Arif Wibowo, Selasa (19/11).

Baca juga: Oku Tebar 30.000 Ikan Baung

Arif menambahkan, Sumsel yang menjadi rujukan nasional dalam hal perikanan umum, akan bekerja keras membangkitkan Sumsel menjadi sentra penghasil ikan terbesar di Indonesia.

"Ada keinginan pemerintah Sumsel yang ingin dibantu, agar Sumsel kembali sebagai daerah penghasil aneka ragam ikan lokal," katanya.

Baca juga: Sidoarjo Genjot Potensi Bandeng

Bukan itu saja, agar nantinya masyarakat bisa menjaga ekosistem perikanan, Balai Riset akan memberikan informasi yang benar agar antara populasi dengan penangkapan seimbang. Ke depannya, Balai Riset akan membangun suaka ikan yang dipusatkan di Science Technology Centre (STC) seluas 50 hektare.

"Sumsel dijadikan rujukan jalur pembangunan ikan (fish way) yang dipusatkan di wilayah Komering," katanya.

Baca juga: Patin Banyuasin Siap Diekspor

Sungai Komering merupakan satu dari sembilan anak Sungai Musi yang hilirnya berasal dari Danau Ranau bermuara hingga ke Sungai Gerong Kota Palembang. Panjang Sungai Komering diperkirakan mencapai 145 kilometer. (SM)

 

Related News